Indragiri Hilir

Sekretaris Daerah Kabupaten Indragiri Hilir H. Said Syarifuddin melaksanakan Rapat Koordinasi dengan Kementrian Dalam Negeri mengenai Social Safety Net (Bantuan Sosial)

INHILNEWS.COM – Sekretaris Daerah Kabupaten Indragiri Hilir H. Said Syarifuddin melaksanakan Rapat Koordinasi dengan Kementrian Dalam Negeri mengenai Social Safety Net (Bantuan Sosial) Rabu 17/06/2020 melalui video conference di Studio GTV Kominfo Tembilahan.

Dalam Rakor melalui Vidcon tersebut Sekretaris Daerah Indragiri Hilir menerima arahan dari Kemendagri mengenai social safety net, dimana harus ada sinkronisasi data untuk program bansos Pusat, Provinsi dan Kabupaten / Kota, kemudian penyesuaian calon penerima bantuan sosial dengan alokasi yang tersedia.

Adapun jenis penerapan bansos tersebut antara lain seperti PKH, Bansos Presiden , Dana Desa, Bansos Provinsi, Kartu Pra Kerja dan Bansos dari Kabupaten/Kota. Penerima bantuan sosial ini sesuai dengan ketentuan yang sudah ditentukan seperti orang/kelompok berpendapatan harian , sektor pertanian pariwisata dll, disabilitas, lansia, dan keluarga/pasien yang terkena covid-19.
Turut hadit yang mendangi Sekda Kab. Inhil dia antaranya, Asisten I dan Asisten II Sekda kab Inhil, Kepala Bapeda, Serta Kepala Dinas Sosial Kabupaten Indragiri Hilir.

Related Articles

Back to top button