Babinsa Koramil 11/Pulau Burung Kodim 0314/Inhil Manfaatkan Lahan Pekarangan Kantor

INHILNEWS.COM, PULAUBURUNG – Guna Melaksanakan Program ketahanan pangan sesuai Perintah Dandim 0314/Inhil Letkol Inf.Imir Faishal, Babinsa Koramil 11/Pulau Burung Sertu Yanuarsyah memanfaatkan lahan pekarangan makoramil menjadi lahan pertanian yang menghasilkan
Dengan media tanam menggunakan steling polibet sertu Yanuarsyah menanam terong dan cabe
Dengan awal pelaksanaan Penyemaian ,Pembuatan Steling Polibet,Pengolahan Tanah,Pengisian tanah dlm polibet, Penanaman dilanjutkan dan Perawatan dan pemeliharaan.
Sampai saat ini Jumlah Polibet tanaman yang sudah dikerjakan sebanyak 50 buah dengan rincian 25 Polibet Tanaman Cabe dan 25 Polibet Tanaman Terong
Danramil 11/Pulau Burung Kapten Inf.Ujang.Z menegaskan bahwa insiatif personil Babinsanya dalam pemanfaatan pekarangan lahan Koramil perlu di acungi jempol, mudahan hasilnya dapat bermanfaat bagi anggotanya dan masyarakat sekitar sebutnya
Sumber : Kapten Inf.Ujang.Z
Editor. : Prabu Suryadhana