BeritaIndragiri HilirPendidikan

Bukti Aktfikan Literasi Sekolah, SDN 035 Tembilahan Rebut Juara 1 Mendongeng

 

TEMBILAHAN- Nafis Adia Pratama, murid kelas 4 di SDN 035 Tembilahan berhasil meraih juara 1 lomba mendongeng kategori putra yang ditaja oleh Kelompok Kerja Kepala Sekolah (K3S) Kecamatan Tembilahan.

Acara yang berlangsung di SDN 002 Tembilahan ini diikuti seluruh SD Se-Kecamatan Tembilahan. Nafis panggilan akrabnya tampil memukau dewan juri atas prestasi itu akan mewakili kecamatan Tembilahan dalam lomba mendongeng tingkat kabupaten Inhil yang dilaksanakan pada minggu ke empat bulan Nopember ini oleh Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah (DPAD) Inhil.

Kepala SDN 035 Tembilahan, Hamsar SPd mengatakan prestasi ini tidak lepas dari peran guru pendamping yakni Ridwan, SPd yang turut mendampingi dan memantau perkembangan salah satu murid berbakat kita dalam latihan mendongeng selama kurang lebih seminggu.

” Kita bangga dan bahagia dengan pencapaian ini, terlebih lagi ini juga menjadi salah satu pemicu semangat murid lainnya untuk gemar membaca, memanfaatkan koleksi buku cerita baik itu dongeng atau karya non fiksi lainnya serta memaknai setiap pembelajaran yang didapatkan dalam buku cerita tersebut” ujar kepsek.

Selain itu kepsek juga menambahkan bahwa perpustakaan sekolah juga sangat berperan penting dalam setiap aktivitas bermakna untuk menggalakkan 6 literasi dasar yang terdiri dari Literasi baca tulis, literasi numerasi, literasi digital, literasi finansial, literasi sains dan literasi budaya kewargaan.

” Saya berharap pada rekan majelis guru dapat memaksimalkan pemetaan kebutuhan belajar murid-murid agar semakin mengembangkan talentanya dalam bidang literasi” tuturnya.

Related Articles

Back to top button