BeritaIndragiri HilirPendidikan

Sekretaris Disdik Inhil Buka LokaKarya CGP Angkatan 7

TEMBILAHAN-Bertempat di aula SMKN 1 Tembilahan, para Program Calon Guru Penggerak (CGP) angkatan 7 mengelat Lokakarya 4 Penguatan Praktik Coaching yang di buka oleh Sekertaris Dinas Pendidikan (Disdik) Inhil, Drs HM Erwin didampingi Kasi bidang GTK Disdik Inhil, akhir pekan kemarin.

Tidak hanya itu juga turut hadir mentor dan koordinator CGP angkatan 7, Ahmad Affandi MPd beserta kepala sekolah dan seluruh peserta.

Dalam arahan Sekretaris Disdik Inhil, Drs HM Erwin Msi mengaku bahwa program penggerak ini menjadi program unggulan oleh pemerintah dalam membentuk karakter dan komptensi guru untuk lebih maju dan berkualitas.

” Dengan lokakarya ini diharapkan CGP bisa lulus semua dan menjadi motivasi bagi guru lainnya dalam terus bergerak menjadi pendidikan Inhil lebih maju dan bermutu, dan terima kaish kepada mentor dan pebdampingi program ini semoga kita semua sukses dalam bersama menjadikan pendidikan Inhil yang lebih baik” tuturnya.

Sementara Koordinator yang juga pendamping CGP Angkatan 7, Ahmad Affandi MPd mengataoan lokakarya ini merupakan hasil karya guru-guru hebat yang telah dilatih untuk menjadi kompeten apalagi program pengerak ini merupakan salah satu syarat guru menjadi kepala sekolah.

” Salam guru hebat dan salam guru penggerak mari bersama kita bergerak menjadikan profil pancasila dalam menyukseskan kurikulum merdeka di Inhil” tutupnya.

Related Articles

Back to top button