BeritaIndragiri HilirKesehatan

Di Momen HUT IBI ke-71, Salmariantity , Amd. Keb, SKM, M.KM Resmi Pimpin IBI Inhil

TEMBILAHAN-Bertempat di gedung Engku Kelana Tembilahan,Senin (29/8) peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Ikatan Bidan Indonesia (IBI) ke-71 dipadukan pelantikan pengurus cabang dan ranting IBI Se-Inhil tampak semarak.

Hadir langsung Bupati beserta jajaran forkopinda Inhil, ketua IBI Riau serta dihadiri seluruh anggota IBI se-Kabupaten Inhil. IBI ke-71 sekaligus pelantikan pengurus cabang dan ranting IBI se-Inhil.

Acara yang dimeriahkan tari persembahan  dari murid TK Pertiwi,  lantunan ayat suci Alquran, menyanyikan lagu indonesia dan Hipni IBI serta pemotongan tumpeng sebagai bentuk syukur HUT IBI ke-71 serta parade pakai nusantara membuat HUT IBI di Inhil makin spesial.

Laporan panitia disampaikan, Rosa Handayani SST MKM mengatakan bahwa tema HUT IBI kali ini perjalanan profesi bidan mewujudkan generasi unggul menuju indonesia maju sesuai SE nomor : 3856/E/PPIBI/IV/2022 tentang HUT IBI ke-71.

Sambutan Ketua PC IBI Inhil, Salmariantity , Amd. Keb, SKM, M.KM mengatakan dengan HUT IBI kali ini pastinya peran bidan makin terdeoan dalam memberikan layanan kesehatan terutama bagi ibu dan anak.

” Alhamdulillah HUT IBI ke-71 khusus di Inhil tercatat 1.316 bidan yang tersebar 20 kecamatan di inhil yang siap Ikut peran aktif kesehatan dalam pelayaan ibu dan anak serta penangganan covid-19. Terima kasih kepada pemerintah yang selalu memberikan dukungan kepada IBI Inhil yang dilibatkan dalam program pemerintah yakni stanting untuk engabdian dan pelayanan” ungkapnya.

Sementara Ketua PD IBI Riau, Hj Darmiati, STr Keb, SKM Mkes mengapresiasi HUT IBI sekaligus pelantikan PC IBI Inhil yang mana kita harapkan pengurus baru agar serius dan komit dalam menjalankan organsiasi sesuai AD/ART.

” Berikan pelayanan bagi anggota jangan persulit dan memberatkan, selalu berdayakan penuh anggota sesuai dengan bidangnya, lalu bangun tim work solid yang dapat meningkatkan serta loyalitas organsiasi dan paling penting jadilah pengurus berdedikasi dan bertanggung jawab dalam mendukung program pemerintah dan tingkatkan SDM”

” Selamat kepada pengurus IBI Inhil yang baru terus berkembang dan solid dalam memajukan organisasi IBI yang makin profesional” ucapnya lagi.

Related Articles

Back to top button